Mahasiswa PGSD UNUGHA di Dampingi Praktisi dalam Penyusunan Administrasi Mengajar Kurikulum Merdeka

Dalam upaya penambahan kompetensi mahasiswa dalam penyiapan diri melaksanakan praktik pengenalan lapangan persekolahan di sekolah mitra, mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD UNUGHA) mendapatkan pendampingan dari Praktisi Bidang Pendidikan Dasar dalam pelatihan penyusunan administrasi mengajar guru di kurikulum merdeka. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan dalam 3 pertemuan yaitu pada tanggal 4, 11, dan 18 April 2024. Kegiatan ini didampingi oleh Isyti Nihayati, M.Pd. (Praktisi Pendidikan Dasar dari SD 1 Bakalan Krapyak Kabupaten Kudus, Jawa Tengah)

Pada kegiatan pertama, dilaksanakan pendampingan pengenalan administrasi guru dalam kurikulum merdeka. Pada sesi ini mahasiswa mendapatkan pengetahuan tentang perubahan-perubahan dari kurikulum 2013 ke kurikulum merdeka dalam hal administrasi/ kelengkapan yang harus disiapkan oleh guru sebelum melaksanakan kegiatan pembelajaran. Pada kegiatan kedua, mahasiswa mulai mendapatkan pendampingan intensif dalam penyusunan program tahunan, program semester, hingga telaan capaian pembelajaran mata pelajaran pada kurikulum merdeka. Kemudian pada pertemuan ketiga, mahasiswa didampingi dalam penyusunan modul ajar yang nantinya akan menjadi kelengkapan wajib yang harus disiapkan mahasiswa saat menjalani praktik mengajar di sekolah mitra.